Categories: Game

Game Legendaris PS2 Hadir di Xbox Series X/S dan PC

Game Legendaris PS2 Hadir di Xbox Series X/S dan PC – Penggemar game JRPG (Japanese Role-Playing Game) seri Persona, memiliki berita gembira.

Dikabarkan, pengembang dan penerbit game Atlus, mengumumkan perilisan game legendaris Persona 3 di konsol next-gen.

Konsol yang mendapatkan game remake dari Persona 3 versi PlayStation 2 ini yaitu Xbox Series X/S, Xbox One, dan PC.

Game Legendaris PS2 Hadir di Xbox Series X/S dan PC

Hadirnya game PlayStation legendaris di Xbox ini diberitahukan dalam ajang game terbaru Xbox, Xbox Games Showcase 2023 minggu ini.

Persona 3 yang di-remake akan diberi judul “Persona 3: Reload”.

Untuk versi remake, game dengan gameplay turn-based akan memberikan alur cerita yang sama seperti versi lamanya.

Ada juga Persona 3 yang menceritakan seorang protagonis yang baru saja berpindah ke SMA Gekkoukan di kota Iwatodai.

Ketika sedang beradaptasi dengan lingkungan baru, ia menghadapi sebuah fenomena yang disebut Dark Hour.

Fenomena yang membekukan dunia dan waktu ini dipenuhi oleh monster Shadows yang berbahaya.

Protagonis yang diserang oleh monster akhirnya membangkitkan kekuatan misterius yag disebut Persona.

Ia dengan rekannya berusaha mengungkap kebenaran di balik fenomena ini.

Meski plotnya sama persis, versi remake dari game 2006 ini menghadirkan grafik yang lebih memukau ala “Persona 5”.

Selain itu, sistem pertarungan (combat) dan audio juga lebih berkualitas.

BACA JUGA : Mainkan Game Xbox dengan Headset VR

Tampilan Antarmuka

Tampilan antarmuka (UI) dari menu dan combat dilengkapi oleh sentuhan yang stylish seperti pada Persona 5.

Perbedaannya, Persona 3 Reload menggunakan warna biru khas Persona 3, bukan trio merah, hitam, dan putih.

Berpindah pada sistem combat, kini pemain bisa mengendalikan serangan setiap rekan tim seperti game RPG pada umumnya.

Sebelumnya, mekanisme ini hanya tersedia pada Persona 3 Portable.

Sedangkan Persona 3 FES dan Persona 3 versi reguler memanfaatkan kecerdasan buatan (AI).

Sementara itu, Persona 3 Portable merupakan versi porting Persona 3 pada konsol handheld PlayStation Portable (PSP).

Game yang dihadirkan pada tahun 2009 ini meenghadirkan mode cerita baru dengan karakter protagonis perempuan.

Dengan karakter tersebut, pemain dapat menyaksikan berbagai interaksi dan dialog baru yang tidak tersedia dalam versi lain.

Bahkan, pemain dapat mengakses skenario ending baru dan tingkat kesulitan yang maniac.

iptek

Recent Posts

Teknologi Canggih di GIK UGM

Teknologi Canggih di GIK UGM - Inovasi teknologi kini hadir lebih dekat dengan masyarakat melalui…

11 hours ago

Digital Fatigue: Dampak Penggunaan Teknologi

Digital Fatigue: Dampak Penggunaan Teknologi - Di era digital yang serba cepat ini, teknologi telah…

2 days ago

Metaverse VR Karya Mahasiswa UMM

Metaverse VR Karya Mahasiswa UMM - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) sukses menghadirkan inovasi teknologi…

6 days ago

VR Stanford Kurangi Ketakutan Anak

VR Stanford Kurangi Ketakutan Anak Disuntik Saat Imunisasi - Bagi banyak anak, momen disuntik bisa…

1 week ago

Virtual Reality Dikembangkan Pupuk Kaltim

Virtual Reality Dikembangkan oleh Pupuk Kaltim untuk Tingkatkan Kompetensi Operator - PT Pupuk Kalimantan Timur…

2 weeks ago

Samsung Siapkan Mixed Reality

Samsung Siapkan Mixed-Reality di 2025 - Perusahaan Korea Samsung akan kembali memasuki dunia mixed reality…

2 weeks ago