Categories: Artikel ARArtikel VR

Perangkat VR dan AR Yang Bisa Anda Coba

Perangkat VR dan AR – Dikutip dari CBS News, teknologi Virtual Reality dan Augmented Reality diprediksi akan berkembang mencapai $600 miliar di tahun 2025 mendatang.

Tentu saja, perangkat VR dan AR tersebut jangan sampai anda lewatkan. Kira-kira apa saja perangkat tersebut? Yuk simak selengkapnya! 

Perangkat VR dan AR

1. Sony PlayStation VR 2

Sony mengenalkan perangkat VR dan AR generasi terbaru yang bisa meningkatkan pengalaman saat bermain.

Perangkat ini dilengkapi oleh teknologi eye-tracking, headset feedback serta audio 3D.

Biasanya, teknologi eye tracking ini masih belum diketahui dalam perangkat VR dan AR.

2. HTC VIVE Focus 3

Perangkat ini sebenarnya telah dirilis pada tahun 2021. VIVE Focus 3 ini mempunyai resolusi 5K dan refresh rate 90Hz.

Anda dapat menggunakan perangkat ini untuk melakukan meeting virtual, simulasi latihan pekerja, dan visualisasi konsep desain dalam bisnis.

Desain ergonomis yang menjadikan perangkat ini nyaman digunakan dalam waktu yang lama. Headset ini dilengkapi oleh 2 controller kanan dan kiri.

Pada tahun 2022, HTC menghadirkan perangkat nirkabel Wrist Tracker untuk mendukung VIVE Focus 3.

Wrist Tracker bisa melacak orientasi serta posisi tangan sampai siku. Perangkat tersebut bisa melengkapi fitur yang baru dari HTC.

Salah satunya yaitu  teknologi VR yang berbasis koneksi 5G.

BACA JUGA : Perkembangan Teknologi VR dan AR Saat Ini

3. Panasonic MeganeX

Seluruh spesifikasi dalam perangkat ini bisa mendukung StreamVR lewat koneksi USB. MeganeX diprediksi mempunyai bobot sekitar 250 g.

Uniknya, perangkat ini dapat di gunakan oleh pengguna yang mempunyai gangguan rabun jauh tanpa membutuhkan kacamata tambahan.

Perangkat ini mempunyai desain yang dapat di lipat, dilengkapi oleh speaker built-in. Performa perangkat ini didukung sebuah prosesor Snapdragon XR1.

Prosesor tersebut biasanya dapat di temukan dalam ponsel atau headset HTC VIVE dan Meta Quest 2.

4. Kura Gallium

Kura Technologies juga menghadirkan sebuah perangkat VR dan AR ciptaannya yang dinamai Gallium.

Perusahan start-up yang berasal dari Silicon Valley ini merupakan salah satu penerima sebuah penghargaan CES 2022 Innovation Award.

Gallium dirancang dengan bobot ringan, berbobot kurang dari 3 ons.

Penggunanya akan diperlihatkan jangkauan penglihatan yang luas. Bagaimana tidak, bidang pandang dalam perangkat ini sekitar 150 derajat.

Anda bisa menggunakan perangkat VR dan AR Gallium untuk mengganti panggilan Skype maupun Zoom tradisional.

iptek

Recent Posts

Vision Pro: Tren One-and-Done App Purchases

Vision Pro: Tren One-and-Done App Purchases - Apakah Anda ingat masa-masa ketika kita hanya perlu…

2 days ago

AI dan Pendekatan Kita Terhadapnya

AI dan Pendekatan Kita Terhadapnya - Ketika membicarakan kecerdasan buatan (AI), fokus utama kita sering…

4 days ago

Teknologi Meta dan Nvidia di Masa Depan

Teknologi Meta dan Nvidia di Masa Depan - Di tengah pesatnya perkembangan teknologi, peran kecerdasan…

1 week ago

AI: Alat Penghemat Waktu Abad 21

AI: Alat Penghemat Waktu Abad 21 - Di era digital saat ini, kecerdasan buatan (AI)…

2 weeks ago

Teknologi Kinect: Inovasi yang Imersif

Teknologi Kinect: Inovasi yang Imersif - Teknologi Kinect telah menjadi salah satu inovasi paling menonjol…

2 weeks ago

Buat Musik dengan AI Music Generator

Buat Musik dengan AI Music Generator - Teknologi selalu berkembang untuk berinovasi di berbagai industri,…

2 weeks ago