Categories: Artikel VR

We Met in Virtual Reality, Film Virtual Reality yang Harus Ditonton

We Met in Virtual Reality– Salah satu penerapan teknologi virtual reality yang paling banyak ditemukan yaitu game-nya. Game VR saat ini memang banyak sekali diminati karena penggunanya akan merasakan pengalaman seakan-akan masuk pada game tersebut.

Selain itu, ada berbagai game VR yang telah hadir dan sangat menarik, tapi apakah anda mengetahui film virtual reality?

Pertengahan tahun 2021 lalu, Metaverse banyak diperbincangkan karena bergantinya nama perusahaan Facebook menjadi Meta. Hal tersebut dilakukan untuk memperlihatkan keseriusan Facebook untuk menggarap Metaverse

Meskipun masih banyak pihak yang ragu pada ide tersebut, tapi kini sudah mulai banyak perusahaan yang telah melakukan pengembangan pada Metaverse.

Film Virtual Reality, We Met in Virtual Reality

VRChat adalah salah satu dunia metaverse yang mungkin banyak diakses oleh pengguna karena tersedia banyak fitur didalamnya. Dalam VRChat, pengguna dapat membuat avatar yang menarik, dan menjelajahi dunia metaverse.

We Met in Virtual Reality adalah dokumenter film virtual reality yang membahas VRChat yang merupakan salah satu dunia metaverse utama miliknya. Joe Hunting; pencipta film dokumenter tersebut, memerlukan waktu sekitar 1 tahun untuk memasuki VRChat dan melakukan interaksi dengan banyak komunitas dalam dunia tersebut. 

Bahkan, seluruh film We Met in Virtual Reality ini direkam secara virtual, jadi anda dapat menonton dokumenter tersebut menggunakan teknologi virtual reality. Film tersebut juga menampilkan berbagai macam kegiatan yang dapat dilakukan Ketika ada dalam VRChat. 

Melakukan Interaksi dalam VRChat

Ketika masuk dan melakukan interaksi bersama pengguna yang lain melalui VRChat, anda bisa berkomunikasi seperti dalam dunia nyata. Dalam dunia tersebut anda dapat melakukan berbagai kegiatan secara virtual. Mungkin banyak pengguna yang telah menemukan teman baik hingga pasangan pada VRChat. 

Salah satu komunitas yang ada pada film virtual reality ini yaitu kelompok belajar ASL (American Sign Language). 

Penerapan Virtual Reality Untuk Kegiatan Lain

We Met in Virtual Reality dapat dimanfaatkan untuk menyadarkan banyak orang mengenai penerapan teknologi virtual realityini  dalam berbagai kehidupan manusia. Bukan hanya dapat digunakan untuk hiburan saja, VR juga bisa menjalin hubungan baru dengan pengguna yang lainnya. 

Bukan itu saja, teknologi virtual reality juga dapat diterapkan pada berbagai bidang atau bagi kebutuhan bisnis.

Baca Juga : Tempat Bermain Game VR dan AR Di Singapura
iptek

Recent Posts

Virtual Reality: Anti-Bullying di Sekolah

Virtual Reality untuk Anti-Bullying di Sekolah - Dalam era teknologi yang semakin maju, pendidikan tidak…

2 days ago

Efisiensi VR Training di Tempat Kerja

Efisiensi VR Training di Tempat Kerja - Virtual Reality (VR) kini bukan hanya untuk hiburan…

3 days ago

Fungsi Internet of Things dalam Kesehatan

Fungsi Internet of Things dalam Kesehatan - Selama beberapa dekade terakhir, kemajuan teknologi telah mengubah…

4 days ago

Teknologi Masa Depan untuk Keberlanjutan

Teknologi Masa Depan untuk Keberlanjutan - Teknologi terus berkembang, membawa dampak besar dalam berbagai aspek…

5 days ago

Revolusi Teknologi dari Face Recognition

Revolusi Teknologi dari Face Recognition - Teknologi Face Recognition atau pengenalan wajah semakin populer dan…

1 week ago

Debut Konser Virtual Reality TXT: Hyperfocus

Debut Konser Virtual Reality TXT: "Hyperfocus" - Grup K-pop yang fenomenal, TXT atau Tomorrow X…

2 weeks ago