YouTube Hadirkan Creator Music, Musik Berlisensi di Video – YouTube telah menghadirkan program Creator Music (Kreator Musik).
Ini adalah kelanjutan dari perusahaan yang ingin membantu kepentingan YouTuber dan musisi pada bulan September lalu.
Melalui program Creator Music, YouTube ingin memudahkan para kreator untuk memonetisasi video panjang mereka dengan menggunakan musik yang sedang populer.
Program ini hadir untuk para konten kreator di Amerika Serikat yang telah terdaftar dalam YouTube Partner Program (YPP).
Nantinya, mereka akan memperkenalkan program yang sama pada negara lain secara berkala.
Linsensi musik mungkin sedang menjadi permasalahan untuk para YouTuber.
Karena, sebagian video panjang yang berisi musik tidak mudah untuk dimonetisasi karena terhambat hak cipta.
Pernyataan YouTube dalam blog resmi Google, mereka nantinya bisa mengakses berbagai lagu melalui dashboard YouTube Studio.
Dalam halaman tersebut, kreator bisa memilih lagu sesuai dengan kebutuhan untuk digunakan sebagai musik pengiring pada video mereka.
Pilihan lagu dibagi berdasarkan genre, album koleksi unggulan, dan mood dari lagu yang tersedia.
Pilihan lagu juga tersedia dalam versi gratis dan berbayar.
Jika ingin menggunakan lagu versi berbayar, YouTuber mempunyai dua pilihan, yaitu membeli lisensi lagu sepenuhnya dan membagi hasil dengan musisi.
Cara kerja pilihan pertama, mereka harus membayar musik yang akan digunakan.
Dengan membeli lagu, kreator akan mendapatkan penghasilan tanpa dipotong lisensi musik.
Dilansir dari Tech Crunch, Rabu (15/2/2023), harus diingat bahwa penghasilan yang diterima telah terpotong komisi 45 persen untuk YouTube.
Selain itu, yang kedua, pilihan bagi hasil memungkinkan mereka untuk membagi penghasilan dengan pemilik lisensi lagu yang digunakan dalam videonya.
Menurut penjelasan Youtube, 55 persen penghasilan kreator akan dibagi secara proposional sesuai dengan jumlah musik yang digunakan.
Kehadiran program ini dikatakan bisa memberikan keuntungan pada konten kreator dengan skala yang lebih besar.
Terutama konten creator yang ingin mengontrol biaya produksi konten.
Kreator skala kecil juga bisa menggunakan fitur ini, dari yang sebelumnya tidak bisa menggunakan musik menjadi bisa menambahkan musik dalam video mereka.
YouTube juga mengatakan bahwa hadirnya Creator Music tidak akan menghapus musik gratis dalam Audio Library.
Program ini hanya menambah pilihan untuk kreator ketika memilih lagu saja.
Teknologi Canggih di GIK UGM - Inovasi teknologi kini hadir lebih dekat dengan masyarakat melalui…
Digital Fatigue: Dampak Penggunaan Teknologi - Di era digital yang serba cepat ini, teknologi telah…
Metaverse VR Karya Mahasiswa UMM - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) sukses menghadirkan inovasi teknologi…
VR Stanford Kurangi Ketakutan Anak Disuntik Saat Imunisasi - Bagi banyak anak, momen disuntik bisa…
Virtual Reality Dikembangkan oleh Pupuk Kaltim untuk Tingkatkan Kompetensi Operator - PT Pupuk Kalimantan Timur…
Samsung Siapkan Mixed-Reality di 2025 - Perusahaan Korea Samsung akan kembali memasuki dunia mixed reality…