Konten Digital Signage – Tentu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum anda menampilkan konten dalam digital signage. Bukan hanya dari apa yang diinginkan dari penggunaan sistem ini, baik itu untuk meningkatkan penjualan, melibatkan lebih banyak karyawan, maupun interaksi dengan lebih efektif,
Inilah hal yang harus diperhatikan dalam konten digital signane:
Anda mungkin harus memahami berbagai hal saat membuat konten untuk digital signage. Apa yang menarik dalam layar, belum tentu akan mudah dibaca oleh audiens ketika ditampilkan dalam digital signage. Sangat penting membuat konten yang mudah dibaca, jadi jangan menggunakan huruf yang sulit untuk dibaca. Anda juga harus menghindari penggunaan warna yang kontras.
Mungkin anda mempunyai berbagai informasi yang ingin diperlihatkan, namun lebih baik tidak memasukan seluruhnya dalam satu gambar maupun satu klip video saja. Konten digital signage tentu tidak efektif jika memerlukan banyak waktu untuk membacanya. Konten yang efektif harus singkat dan langsung pada inti.
Buatlah konten yang beresonansi dengan target audiens. Misalnya, menggunakan humor dalam sebuah pesan mungkin efektif, tapi akan kurang baik ketika pesan ini dari penyedia layanan kesehatan. Perhatikan konten yang ingin Anda sajikan – dan bagaimana menyajikannya – untuk menghindari brand confusion.
Konten digital signage harus menggunakan gambar berkualitas tinggi – tidak pixelated dan buram. Optimalkan gambar untuk daya tarik visual terbaik sehingga mampu mencerminkan bisnis Anda dengan baik.
Jika digital signage Anda dilihat orang banyak setiap hari, akan lebih efektif jika menambahkan konten baru dari waktu ke waktu. Jika konten selalu sama, jumlah views akan turun – mungkin menjadi nol jika orang berpikir tidak ada yang baru untuk dilihat. Oleh karena itu, penting untuk menjaga audiens tetap terlibat dengan pesan dan gambar baru.
Anda menggunakan digital signage untuk alasan tertentu, mungkin untuk meningkatkan penjualan, keterlibatan, atau efisiensi komunikasi. Anda perlu memasukkan arahan yang jelas, yang mengarahkan audiens ke tujuan yang Anda inginkan. Jadi alangkah baiknya jika Anda memasukkan call to action atau ajakan untuk bertindak dalam konten digital signage.
Teknologi Canggih di GIK UGM - Inovasi teknologi kini hadir lebih dekat dengan masyarakat melalui…
Digital Fatigue: Dampak Penggunaan Teknologi - Di era digital yang serba cepat ini, teknologi telah…
Metaverse VR Karya Mahasiswa UMM - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) sukses menghadirkan inovasi teknologi…
VR Stanford Kurangi Ketakutan Anak Disuntik Saat Imunisasi - Bagi banyak anak, momen disuntik bisa…
Virtual Reality Dikembangkan oleh Pupuk Kaltim untuk Tingkatkan Kompetensi Operator - PT Pupuk Kalimantan Timur…
Samsung Siapkan Mixed-Reality di 2025 - Perusahaan Korea Samsung akan kembali memasuki dunia mixed reality…